Saturday, 2 December 2017

Sholat Investasi Dunia Akhirat

بسم الله الرحمن الرحيم

Sholat merupakan ibadah tertua yang menurut Al Quran diamanatkan kepada para nabi Allah, mulai dari Nabi Adam AS sampai Nabi Muhammad SAW. Ibadah sholat merupakan cara komunikasi antara seorang hamba dengan Penciptanya, sebagai kebutuhan pokok manusia.

Sholat merupakan pilar utama bangunan agama, bisa dibayangkan bila sebuah bangunan tanpa pilar atau tiang, tentu tidak tegak. Telah banyak dalil-dalil dalam Al Quran yang menerangkan mengenai peringatan, ancaman hingga hukuman bagi mereka yang meninggalkan sholat. Sangat mengherankan memang, jika masih ada orang yang berani-beraninya mengabaikan sholat, bahkan sampai meninggalkannya. Sepertinya mereka tidak tau betapa bahayanya meninggalkan sholat, padahal Allah SWT di dalam Al Quran mengancam orang-orang yang meninggalkan sholat dengan memasukkan mereka ke dalam api neraka sebagaimana disebutkan dalam Q.S. Al-Muddatstsiir ayat 42-44.

Dalam hadits Nabi SAW, juga disebutkan mengenai orang yang tidak sholat. Beliau bersabda yang diriwayatkan oleh Ahmad dan Ibnu Hibban yang artinya: "Barangsiapa yang menjaga sholatnya, niscaya sholat itu akan menjadi cahaya, bukti dan penyelamat baginya pada hari kiamat kelak. Barangsiapa yang tidak menjaga sholatnya, ia tidak akan mendapatkan cahaya dan tidak akan memiliki sesuatu yang akan menyelamatkannya di akhirat kelak. Dan di akhirat kelak, mereka yang tidak melaksanakan sholat akan dikumpulkan bersama Qarun, Fir'aun, Hamman dan Ubay bin Khalaf" 

Sholat juga merupakan garis pemisah/pembeda antara orang-orang kafir dengan orang-orang muslim. Sebagaimana sabda Nabi SAW yang artinya: "Garis pemisah antara kita dengan orang-orang kafir adalah sholat. Barangsiapa yang meninggalkannya, maka ia telah kafir" (H.R. Ahmad, Abu Dawud, Nasa'i, Tirmidzi dan Ibnu Majah)

Adapun keuntungan yang didapatkan dari sholat diantaranya:
  • Sholat merupakan cara untuk mendapatkan pertolongan dari Allah SWT (Q.S. Al-Baqarah : 45)
  • Sholat mengantarkan kita menjadi orang yang bertakwa (Q.S. Al-Baqarah : 2-3)
  • Sholat mencegah dari perbuatan keji dan munkar (Q.S. Al-'Ankabuut : 45)
  • Sholat memelihara dari sifat mengeluh dan kikir (Q.S. Al-Ma'aarij : 19-23)
  • Sholat dapat menenangkan dan menemtramkan hati dan jiwa, sebagaimana disebutkan dalam hadits Nabi SAW yang artinya "Penyejuk hatiku adalah di dalam sholat" (H.R. Ahmad dan Nasa'i)
  • Dan lain-lain

Selain yang disebutkan diatas, sholat juga merupakan tolok ukur seluruh amal perbuatan sebagaiman yang disebutkan dalam hadits Nabi SAW yang diriwayatkan oleh Abu Hurairah yang artinya " Amalan yang pertama kali akan dihisb dari seorang hamba adalah sholatnya. Apabila sholatnya baik, maka baiklah seluruh amal perbuatan lainnya....." (H.R. Ath-Thabrani).

Seorang muslim yang bertakwa akan menjadikan sholatnya sebagai investasi abadi di akhirat, karena salat itu akan menghapus dosa-dosa sebagaimana Rasulullah SAW bersabda yang artinya: "Apa pendapat kalian bila ada sebuah sungai di depan pintu rumah salah seorang dari kalian, di mana dalam setiap harinya ia mandi di sungai tersebut sebanyak lima kali, apakah masih tertinggal kotoran dari padanya? Para sahabat menjawab: "Tentu tidak tertinggal sedikitpun kotoran padanya", Rasulullah SAW bersabda: "Yang demikian itu juga lah semisal sholat lima waktu, Allah akan menghapuskan kesalahan-kesalahan dengan salat lima waktu tersebut" (H.R. Bukhari dan Muslim)

Akhirnya yang harus dipahami bersama, hanya sholatlah yang bisa mengantarkan kita ke surga Allha SWT sebagaimana yang terdapat dalam  firmannya yang artinya ".....Orang-orang yang memelihara sholatnya. Mereka itulah orang-orang yang akan mewarisi, yakni yang akan mewarisi surga Firdaus. Mereka kekal di dalamnya" (Q.S. Al-Mu'minuun : 9-11)
Wallahu a'lam bishshawab

No comments:

Post a Comment